Header Ads

Hasil Yang Buruk Dari Liverpool Saat Melawan Brunley

Liverpool FC vs Burnley, Premier League 2020 preview | London ...

Liverpool mengukir data yang buruk saat ditahan imbang oleh Burnley 1-1 pada pekan ke-35 Liga Inggris di Stadion Anfield, Sabtu (11/7) waktu setempat. The Reds hanya mencetak satu gol dari 23 tembakan.
Jumlah tembakan ini menjadi salah satu yang terbanyak dicatatkan oleh The Red di Liga Inggris. Jumlah tembakan ke gawang Burnley sama dengan yang dibuat Liverpool saat ditahan imbang oleh Everton 1-1 pada 23 Desember 2017.

Bahkan, Mohamed Salah yang bermain sebagai starter telah membuat enam tembakan atau sama dengan total jumlah tembakan Burnley selama 90 menit. Penyerang sayap asal Mesir itu juga melepaskan empat tembakan ke arah gawang yang semuanya berhasil digagalkan oleh Pope.
Di laga ini, liverpool memainkan mayoritas kekuatan terbaik di laga ini minus Trent Alexander-Arnold yang digantikan oleh Neco Williams. Di lini depan, tuan rumah tetap mengandalkan trio Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino.

Peluang bersih pertama didapatkan oleh Liverpool pada menit ke-18. Penyerang asal Brasil Roberto Firmino melepaskan tembakan yang masih dapat diamankan kiper Burnley, Nick Pope.
Setelah itu tekanan terus diberikan dari Liverpool walau belum berhasil membongkar pertahanan dari Burnley. Pada menit ke-33, Mohamed Salah berpeluang membawa The Reds unggul setelah mendapat peluang tembakan dari jarak dekat.
Salah terlebih dulu mengecoh satu pemain belakang Burnley tetapi tembakannya dari jarak dekat dengan cermat dihalau oleh Pope.

Gol yang ditunggu-tunggu Liverpool baru tercipta pada menit ke-34. Andrew Robertson yang naik membantu serangan berhasil membawa tuan rumah unggul 1-0 melalui sundulan kepala usai menerima umpan terukur Fabinho.
Di babak kedua, dominasi permainan tetap dipegang oleh Liverpool. Skuad asuhan Jurgen Klopp langsung mendapatkan peluang melalui Curtis Jones tetapi tendangan pemain muda Liverpool itu masih berada di samping gawang Burnley.

Dua peluang beruntun telah didapat Liverpool melalui Sadio Mane dan Fabinho tetapi belum berujung gol tambahan. Liverpool yang semakin menekan Brunley justru dikejutkan oleh gol tim tamu yang membuat skor jadi 1-1.
Burnley berhasil menyamakan kedudukan berkat gol yang dicetak Jay Rodriguez pada menit ke-69. Tendangan first time Rodriguez usai menerima umpan sundulan James Tarkowski tidak bisa diantisipasi Alisson Becker.

Tiga menit jelang babak kedua usai, Liverpool malah nyaris dikalahkan oleh Burnley. Beruntung tembakan Johann Gudmunsson memanfaatkan bola muntah yang dibuang Alisson masih mengenai mistar gawang.
Setelah peluang itu tidak ada lagi gol tambahan yang tercipta. Liverpool yang nyaris tumbang mengakhiri laga dengan skor 1-1.
Kegagalan meraih tiga poin di kandang membuat Liverpool saat ini mengoleksi 93 poin dari 35 laga. Sementara Burnley menempati peringkat kesembilan klasemen dengan 50 poin.

Tidak ada komentar