Header Ads

Cal Crutchlow Merasa Kecewa Dengan Pihak Honda

Cal Crutchlow | MotoGP Rider | Crash

Cal Crutchlow kecewa dengan pihak Honda menjelang MotoGP Spanyol 2020 di Circuit Jerez, Minggu (19/7). Crutchlow kecewa dikarenakan Honda Racing Corporation (HRC) merekrut Pol Espargaro hingga posisinya di LCR Honda terdepak.
Honda sudah menyusun rencana untuk musim depan meski MotoGP Spanyol 2020 baru akan dimulai akhir pekan ini. Honda merekrut Espargaro dari KTM untuk menggantikan posisi Alex Marquez di Repsol Honda di MotoGP 2021.

Perekrutan itu membuat Crutchlow menjadi korban dari Honda. Pembalap asal Inggris terdepak dari LCR Honda setelah posisinya digantikan oleh Alex Marquez.
"Keputusan mereka tidak membuat saya terkejut. Saya sudah tahu sejak lama, dan mereka [Honda] sudah tahu sejak lama kalau saya meminta berbicara dengan tim lain. Keputusan ini bekerja untuk kedua pihak," ujar Crutchlow.

Meski mengakui tidak terkejut dengan keputusan Honda, Crutchlow mengaku sakit hati. Pasalnya, Crutchlow menganggap Espargaro bukan profil pembalap yang pantas mendapatkan tempat di tim pabrikan Repsol Honda.
"Saya lebih terkejut dengan siapa yang mereka [Honda] rekrut. Ini bukan karena tidak menghormati. Faktanya adalah jika mereka memilih pembalap seperti [Andrea] Dovizioso, saya pikir saya akan merasa berbeda," ucap Crutchlow.

"Tapi, mereka memilih pembalap [Espargaro] yang hanya meraih satu podium di MotoGP dalam enam tahun. Kemudian mereka memindahkan Alex, yang merupakan situasi terburuk untuk dia karena dengan cepat dipindahkan dari tim pabrikan. Tapi saya tidak sakit hati. Saya punya waktu lima tahun yang hebat dengan Honda, musim ini yang keenam," ucap Crutchlow.
Crutchlow sendiri dikabarkan sedang menjalin komunikasi dengan pihak Aprilia. Mantan pembalap Tech3 itu berpeluang menggantikan posisi Andrea Iannone yang musim ini tersandung kasus doping.

Tidak ada komentar