Header Ads

Jadon Sancho Mencetak Rekor Baru Sebagai Pemain Dengan Assist Terbanyak Di Borrusssia Dortmund

Bundesliga | Borussia Dortmund's Jadon Sancho: from hot prospect ...

Jadon Sancho mencetak rekor baru di Borussia Dortmund sebagai pemain dengan assist terbanyak di Bundesliga sejak musim 2004/2005.
Sancho harus rela duduk di bangku cadangan saat Dortmund melawat ke markas Wolfsburg, Sabtu (23/5). Pekan lalu, bintang muda Inggris itu juga harus rela menepi di bench karena alasan kebugaran.

Sama seperti laga sebelumnya melawan Schalke, Sancho juga baru dapat dimainkan di babak kedua. Kali ini pelatih Lucien Favre memberikan kesempatan kepada Sancho bermain di menit ke-65. 
Namun, yang jadi pembeda, Sancho mampu menyumbangkan assist di laga ini. Winger internasional Inggris itu berhasil menembus jantung pertahanan Wolfsburg sebelum mengirimkan umpan pendek kepada Achraf Hakimi yang berbuah gol.
Total, Sancho telah membukukan 16 assist dan 14 gol bersama Dortmund musim ini. Opta mencatat, Sancho mengukir rekor baru sebagai pemain yang mampu menyumbang 16 assist sejak musim 2004/2005.

Selain itu, Sancho dan Hakimi membuktikan punya chemistry luar biasa. Saat ini Sancho dan Hakimi masing-masing telah memberikan tiga assist satu sama lain. 
Kebugaran Sancho tampaknya berangsur membaik setelah menjalani istirahat karena cedera di betis. Namun, pelatih Lucien Favre tak mau terburu-buru memaksa Sancho tampil secara penuh.

Performa fantastis dari Sancho bersama Dortmund musim ini kembali menjadi sorotan. Klub-klub papan atas Premier League berlaga untuk merebut kembali Sancho ke Inggris.
Bukan hanya Liverpool yang dikaitkan dengan Jadon Sancho. Rival The Reds yakni Manchester United juga kerap dikaitkan dengan winger berusia 20 tahun tersebut. 

Tidak ada komentar