Header Ads

Manchester United Persilahkan Daley Blind Angkat Kaki Dari Old Trafford



Daley Blind nampaknya tidak akan melanjutkan karirnya di Manchester United musim depan. Manajemen klub dikabarkan sudah mempersilahkan sang bek untuk mencari klub baru di musim panas nanti.

Blind sendiri merupakan rekrutan MU di era Louis van Gaal. Pada saat itu ia kerap menghiasi line up MU baik sebagai bek kiri, bek tengah dan terkadang sebagai gelandang.

Namun semenjak Mourinho mengambil alih tampuk kepemimpinan MU, nasib Blind berubah drastis. Ia hanya tampil sebanyak 15 kali sepanjang musim ini, di mana sebagian diantaranya dimulai dari bangku cadangan.

Menurut laporan yang dilansir The Mirror, kubu Manchester United baru-baru ini sudah mengadakan pembicaraan dengan Blind. Dalam pembicaraan tersebut, Blind sudah diberitahu bahwa ia tidak masuk ke dalam rencana sang pelatih untuk musim depan.

Hal ini sempat membuat pihak Blind terkejut. Pasalnya beberapa saat yang lalu pihak klub memutuskan untuk mengaktifkan klausul perpanjangan kontraknya hingga tahun 2019 depan.

Namun manajemen MU sendiri kabarnya memperpanjang kontrak Blind tersebut agar ia tidak dilepas secara cuma-cuma di musim panas nanti. Manajemen MU kabarnya juga tidak akan mempersulit kepindahan Blind jika ia setuju pindah di musim panas nanti.

Tidak ada komentar