Header Ads

Bahaya Yang Kita Tidak Ketahui Saat Menahan Kentut


Alasan apapun saat kita menahan kentut sangat berbahaya bagi kesehatan kita sendiri. Sebab gas yang sebernarnya harus keluar melalui anus akan berahli ke lain tempat di dalam perut atau ke tempat lainnya. Ini lah beberapa bahaya nya menahan kentut kita.

Kram perut
Gas yang menumpuk berlebihan pada salah satu bagian usus yang disebabkan menahan kentut bisa memicu kram pada perut. Perut akan merasakan sakit luar biasa seperti diremas – remas. Sebentar hilang sebentar kemudian terasa lagi. Terkadang, saat kram ini kumat Anda akan berteriak teriak sendiri karena tak tahan menahan sakit.

Peritonitis
Peritonitis adalah peradangan yang biasanya disebabkan oleh infeksi pada selaput rongga perut (peritoneum). Salah satu penyebab infeksi pada perut adalah menyebarnya bakteri atau jamur yang disebabkan karena luka atau adanya tumpahan kotoran usus. Bisa saja tumpahan itu terjadi karena berlebihan menahan kentut sehingga usus robek atau meledak dan menyebarkan isinya ke organ tubuh lain. Kondisi ini sangat serius dan memerlukan pertolongan medis dengan segera.

Sembelit makin parah
Sebuah penelitian mengungkapkan bahwa terlalu sering menahan kentut dapat menyebabkan meningkatnya tekanan pada usus besar yang memicu munculnya kantung – kantung kecil di lapisan usus besar atau divertikular. Bila sebelumnya sering mengalami sembelit, kondisi ini akan makin memperparah sembelit Anda.

Perut kembung
Gas terlalu menumpuk berlebihan dalam perut mengakibatkan gangguan pada sistem pencernaan yaitu kembung. Ini terjadi karena tertahannya gas alami yang sebenarnya harus dikeluarkan melalui kentut. Perut terasa agak buncit dan bila ditepuk mengeluarkan suara nyaring seperti kendang.

Tidak ada komentar