Header Ads

Toby Alderweireld Bek Tangguh Spurs Masuk Dalam Radar Transfer Real Madrid



Setelah tidak membeli pemain di bursa transfer bulan Januari 2018, Real Madrid disebut siap belanja lagi di awal musim depan. Pemain yang disebut sedang jadi incaran Madrid adalah bek tangguh Toby Alderweireld.

Alderweireld sudah tiga musim terakhir jadi andalan klub Premier League, Tottenham Hotspur.

Pada musim 2017/18, Alderweireld baru menjalani 10 pertandingan di Premier League. Bukan lantaran dia tidak jadi pilihan utama, tapi karena pemain asa Belgia tersebut mengalami cedera di awal musim. Jadi, ia harus bersaing untuk dapatkan posisi utama.

Penampilan apik Alderweireld membuat Madrid tertarik memboyongnya. Pemain berusia 28 tahun dinilai cocok untuk jadi pelapis, atau bahkan penerus Sergio Ramos.

Dikutip dari The Telegraph, ada klausul yang bisa memudahkan Madrid untuk bisa mendapatkan jasa Alderweireld. Klausul tersebut yakni, sang pemain bisa pindah dengan harga 25 juta euro pada tahun 2019 mendatang, jika Spurs tidak memberi kontrak baru.

Mantan pemain Atletico Madrid saat ini terikat kontrak hingga 30 Juni 2020 bersama Spurs. Belum ada tanda-tanda pihak Spurs akan mengajukan penawaran kontrak baru, meskipun sejauh ini Alderweireld selalu tampil apik untuk The Lily White.

Selain Madrid, nama Alderweireld juga disebut masuk dalam incaran Manchester City dan Chelsea.

Tidak ada komentar